WhatsApp Icon

BAZNAS Kabupaten Subang Mencatat Peningkatan Signifikan dalam Pengumpulan dan Pendistribusian ZIS

05/03/2025  |  Penulis: Admin

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS Kabupaten Subang Mencatat Peningkatan Signifikan dalam Pengumpulan dan Pendistribusian ZIS

Rakerda BAZNAS Kabupaten Subang

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Subang telah mencatat peningkatan yang signifikan dalam pengumpulan dan pendistribusian Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) selama periode 2021-2024. Berdasarkan laporan yang dirilis, BAZNAS Kabupaten Subang berhasil mengumpulkan dan mendistribusikan dana ZIS dengan efektif, yang mencerminkan kepercayaan masyarakat terhadap lembaga ini.

Hal itu disampaikan oleh Ketua BAZNAS Kabupaten Subang Dr. H. Musyfiq Amrullah, Lc, M.Si dalam sambutannya, Beliau melaporkan adanya peningkatan pengumpulan dan pendistribusian ZIS pada tahun 2021, total pengumpulan ZIS mencapai Rp 2,054 miliar, dengan pendistribusian sebesar Rp 2,073 miliar. Angka ini meningkat pada tahun 2022, dengan pengumpulan sebesar Rp 2,938 miliar dan pendistribusian sebesar Rp 2,423 miliar. Tahun 2023 mencatat pengumpulan sebesar Rp 4,181 miliar dan pendistribusian sebesar Rp 3,817 miliar. Pada tahun 2024, pengumpulan ZIS mencapai Rp 4,930 miliar, dengan pendistribusian sebesar Rp 4,531 miliar.

H. Musyfiq Amrullah menambahkan bahwa BAZNAS Kabupaten Subang telah membantu berbagai program kemanusiaan, kesehatan, pendidikan, ekonomi, dan dakwah. Pada tahun 2024, sebanyak 12.098 orang menerima manfaat dari program-program ini. Program kemanusiaan membantu 9.681 orang, program kesehatan membantu 308 orang, program pendidikan membantu 412 orang, program ekonomi membantu 431 orang, dan program dakwah-advokasi membantu 1.266 orang.

Selain itu, H. Musyfiq Amrullah menyampaikan beberapa kendala meskipun telah mencapai banyak kemajuan, BAZNAS Kabupaten Subang masih menghadapi beberapa kendala, seperti belum semua Aparatur Sipil Negara (ASN) melaksanakan peraturan terkait ZIS dan pelaporan yang belum lengkap dari beberapa Unit Pengumpul Zakat (UPZ). BAZNAS juga berupaya untuk meningkatkan pengumpulan ZIS dengan melibatkan lebih banyak ASN dan meningkatkan sinergi dengan program pemerintah daerah.

"Kami telah berupaya untuk melakukan peningkatan didalam partisipasi ASN melakukan pengumpulan ZIS melalui BAZNAS Kabupaten Subang dengan Sosialisasi dan Evaluasi di setiap Kecamatan, Instansi/Dinas." Ujar H. Musyfiq Amrullah

Diakhir, H. Musyfiq Amrullah berharap adanya peningkatan sinergitas dengan program pemerintah daerah serta berkomitmen untuk terus meningkatkan efektivitas pengumpulan dan pendistribusian ZIS, serta memperluas jangkauan program-program kemanusiaan untuk membantu lebih banyak masyarakat yang membutuhkan.

Bagikan:URL telah tercopy
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat